8 Mar 2013

Resep Cone Cake

Cone cake si kue unik dengan cone es krim sebagai wadahnya.. Bagi para mommy's yang ingin mencoba nya ini nih resep nya.. Gampang kok bikinnya >_<
Kue ini juga cocok banget nih untuk sajian pas Hari Raya, bentuknya yang unik dan rasanya yang yummy bikin tamu yang datang mau lagi dan lagi...

resep cone cake

Langsung aja yuk di intip resepnya.....
Bahan:
175 gr mentega
175 gr gula pasir halus
3 btr telur
3 sdm cokelat bubuk
50 ml air panas
300 gr tepung terigu
½ sdt soda kue
½ sdt baking powder
12 bh ice cream cone

Bahan Hiasan:
100 gr selai cokelat siap pakai
100 gr butter cream siap pakai sprinkle untuk taburan
  
Cara Membuat:
1. Kocok mentega dan gula pasir halus hingga lembut, masukkan telur satu per satu sambil terus dikocok hingga rata.
2. Masukkan tepung terigu, soda kue dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
3. Ambil 200 gr adonan,tambahkan campuran cokelat bubuk dan air panas, aduk rata.
4a-4b. Sendokkan adonan putih ke dalam cone, tambahkan adonan cokelat, buat guratan menggunakan tusuk gigi hingga membentuk marmer. Panggang selama 30 menit dengan suhu 170 derajat Celsius.
5. Setelah kue dingin, oles dengan selai cokelat atau butter cream, hias dengan sprinkle.

Tips
Jangan terlalu penuh mengisi cone dengan adonan, karena kue akan mengembang. (Sumber: Tabloit Nova).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar